Karir dan Info
Beranda LOKER SMA/SMK PT Balai Lelang Serasi (IBID)

PT Balai Lelang Serasi (IBID)

PT Balai Lelang Serasi (IBID) adalah balai lelang yang melelang produk-produk otomotif seperti kendaraan roda dua dan roda empat, namun saat ini kami juga telah melelang barang-barang non-otomotif seperti gadget dan alat berat. Berdiri sejak tahun 2007, IBID merupakan anak perusahaan PT Serasi Auto Raya (SERA) yang bernaung dibawah bendera Grup Astra. Lowongan Kerja PT Balai Lelang Serasi (member of Astra).

IBID mengadakan lelang secara rutin setiap minggunya di 10 cabang yang tersebar di Indonesia. Selain itu IBID juga sudah mengadakan lelang di lebih dari 30 kota di Indonesia. Hingga akhir 2016, lebih dari 27.000 kendaraan roda empat telah terjual dan terdapat lebih dari 500 event lelang dapat diselenggarakan IBID setiap tahunnya.

Anda tidak hanya dapat berpartisipasi di lelang untuk membeli kendaraan, namun IBID juga bisa menjadi solusi penjualan untuk mitra perusahaan yang ingin menjual aset kendaraan mereka. Tidak hanya untuk perusahaan, sebagai perorangan Anda juga dapat menitipkan kendaraan untuk dijual melalui lelang IBID.

Lowongan Kerja PT Balai Lelang Serasi (IBID)

Saat ini PT Balai Lelang Serasi (IBID) memberikan kesempatan lowongan kerja untuk dapat bergabung bersama dengan posisi sebagai berikut:


1. INSPECTOR

  • Bertanggung jawab atas penerimaan unit lelang, pemeriksaan fisik dan kelengkapan dokumen unit lelang serta melakukan penilaian atas unit lelang secara akurat

Persyaratan :

  • Minimal pendidikan SMK Teknik Kendaraan Ringan
  • Fresh graduate atau memiliki pengalmaan sebagai mekanik atau appraiser minimal 1 tahun
  • Memahami mesin kendaraan bermotor baik kendaraan passenger maupun commercial
  • Memiliki integritas, komunikatif, detail dan pekerja keras
  • Penempatan IBID Cabang Banjaramasin dan Pontianak

2. HSE OFFICER

  • Melakukan pemetaan identifikasi dari potensi bahaya yang berpeluang terjadi pada lingkungan kerja, membuat program K3 serta melakukan evaluasi atas kemungkinan atau peluang insiden kecelakaan yang dapat terjadi

Persyaratan :

  • Minimal pendidikan D3 Teknik K3 / Kesehatan Masyarakat
  • Fresh graduate atau memiliki pengalaman sebagai HSSE minimal 1 tahun
  • Diutamakan memiliki sertifikat Ahli K3 Umum
  • Memiliki integritas, detail dan komunikatif
  • Penempatan IBID Head Office (Pulogadung)

Tata Cara Melamar:

Jika tertarik dan memenuhi persyaratan lowongan ini, Silahkan daftar secara online melalui link dibawah ini :

Posisi 1 : DAFTAR

Posisi 2 : DAFTAR

  • Hanya Kandidat yang sesuai dengan kualifikasi yang akan dipanggil.
  • Hati-hati terhadap segala bentuk jenis penipuan lowongan kerja, karena pendaftaran lowongan pekerjaan itu gratis tidak ada biaya dalam bentuk apapun.

Bagikan:

Iklan

error: Content is protected !!