Lowongan Kerja PT Indraco Global Indonesia. PT Indraco Global Indonesia adalah sebuah perusahaan penghasil kopi kelas dunia yang telah bergerak di bidang ini selama lebih dari 35 tahun. Kami bangga dengan warisan dan reputasi kami dalam menghasilkan produk kopi yang inovatif dan berkualitas tinggi yang sesuai dengan selera khas para konsumen. Produk kopi kami diproses dengan teknologi tinggi, fasilitas yang aman dan bersih serta dalam pengawasan kualitas yang ketat.
Lokerbumn.com saat ini berfokus memberikan informasi lowongan kerja BUMN dan anak perusahaan BUMN. Perusahaan BUMN merupakan salah satu perusahaan incaran para jobseker, selain karena fasilitas perusahaan yang mumpuni juga pendapatan gaji yang cukup terkenal lebih tinggi dari perusahaan perusahaan swasta. Hal ini yang menarik para jobseker untuk berlomba-lomba bisa masuk perusahaan BUMN.
Banyaknya jobseker yang ingin bekerja di perusahaan BUMN ini membuat persaingan semakin sengit. Untuk itu kami menyadari bahwa kalian menginginkan referensi lain dari informasi lowongan pekerjaan. Lokerbumn saat ini juga mengumpulkan informasi lowongan pekerjaan dari perusahaan Swasta maupun Instansi Pemerintahan sebagai salah satu opsi pilihan.
Lowongan Kerja PT Indraco Global Indonesia
HRD Staff
Tugas & Tanggung Jawab :
- Bertanggung jawab mengelola dan mengembangkan sumber daya manusia. Perencanaan, pelaksanaan dan pengawasan sumber daya manusia dan pengembangan kualitas sumber daya manusia.
- Membuat SOP, job description, training and development system dll.
- Bertanggung jawab penuh dalam proses rekrutmen karyawan, mulai dari mencari calon karyawan, wawancara hingga seleksi.
- Melakukan seleksi, promosi, transfering dan demosi pada karyawan yang dianggap perlu.
- Melakukan kegiatan pembinaan, pelatihan dan kegiatan-kegiatan yang berhubungan dengan pengembangan kemampuan, potensi, mental, keterampilan dan pengetahuan karyawan yang sesuai dengan standar perusahaan.
- Bertangggung jawab pada hal yang berhubungan dengan absensi karyawan, perhitungan gaji, bonus dan tunjangan (BPJS Kesehatan & Ketenagakerjaan).
- Membuat kontrak kerja karyawan serta memperbaharui masa berlakunya kontrak kerja.
- Melakukan tindakan disipliner pada karyawan yang melanggar peraturan atau kebijakan perusahaan.
Kualifikasi :
- Pendidikan S1 Psikologi, Hukum
- Memiliki pengalaman minimal 1 tahun dalam bidang yang sesuai
- Memahami pengelolahan SDM, Recruitment, Administrasi Kontrak, BPJS Kesehatan & Ketenagakerjaan, UU Tenaga Kerja
- Tegas, Leadership, Memiliki relasi yang luas, Memiliki kemampuan berkomunikasi & negoisasi baik
- Penempatan Surabaya (Margomulyo)
Jika berminat dan sesuai dengan apa yang dibutuhkan, silahkan kirim CV dan Surat Lamaran anda ke :
Email : recruitment@indraco.com
Subject : Nama Lengkap _ Posisi yang dilamar
Hanya kandidat yang memenuhi kualifikasi dan yang berdomisili di wilayah tersebut yang akan di hubungi lebih lanjut
Hati-hati terhadap segala bentuk jenis penipuan karena sejatinya pendaftaran lowongan pekerjaan itu gratis tidak ada biaya dalam bentuk apapun
Join channel telegram lokerbumn.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now