Indonesia Stock Exchange (IDX)
Indonesia Stock Exchange (IDX) adalah sebuah organisasi atau pihak yang menyelenggarakan dan menyediakan sistem juga sarana untuk mempertemukan penawaran jual dan beli Efek pihak-pihak lain dengan tujuan memperdagangkan Efek di antara mereka. Lowongan Kerja Indonesia Stock Exchange (IDX).
Bursa Efek adalah badan hukum yang mempunyai tugas sebagai sarana dalam melaksanakan dan mengatur jalannya kegiatan perdagangan Efek yang ada di Pasar Modal. Sedangkan jika ditinjau dari segi pereokonomian mikro bagi para anggota bursa (emiten), Bursa Efek berfungsi untuk mendapatkan modal yang dapat digunakan untuk melakukan ekspansi usaha.
Sementara dari segi ekonomi makro Bursa Efek mempunyai peran penting untuk menggerakkan perekonomian negara. Jika dalam perdagangan Efek di pasar modal yang dilakukan di Bursa Efek menunjukkan hasil yang positf, maka gambaran tersebut dapat berakibat untuk tercapainya kinerja yang positif dalam perekonomian suatu negara, demikian pula jika terjadi hal yang sebaliknya.
Lowongan Kerja Indonesia Stock Exchange (IDX)
Saat ini Indonesia Stock Exchange (IDX) membuka rekrutmen lowongan kerja untuk dapat bergabung bersama dengan posisi sebagai berikut:
Staf Unit Pelaporan dan Evaluasi Perdagangan (Unit PEVA)
Pekerjaan yang dilakukan setiap harinya :
- Pelaporan perdagangan efek dan distribusinya kepada stakeholder
- Evaluasi implementasi peraturan & kebijakan bursa tentang perdagangan
- Penyusunan dan pengkinian peraturan dan produk hukum tentang perdangangan
Kualifikasi :
- Minimal Sarjana (S1), lebih diutamakan Ekonomi atau Hukum
- Memiliki minimum 3 (tiga) tahun pengalaman di bidang yang relevan (industri jasa keuangan)
- Memiliki pengetahuan yang komprehensif atas perantara Pedagan Efek, Instrumen Pasar Modal, Hukum Pasar Modal dan Peraturan tentang pasar modal, khususnya SRO
- Memiliki kompetensi untuk melakukan database query, presentasi dan negosiasi
- Memiliki kemampuan analytical thinking dan information monitoring yang baik
- Siap berkontribusi bagi pekerekonomian negeri
Cara melamar :
Jika anda berminat dan memenuhi kualifikasi lowongan kerja di atas, silahkan kirimkan berkas lamaran lengkap melalui Link dibawah ini :
Proses seleksi lowongan pekerjaan ini tidak di pungut biaya apapun.
Hati-hati terhadap segala bentuk jenis penipuan karena sejatinya pendaftaran lowongan pekerjaan itu gratis tidak ada biaya dalam bentuk apapunL
Join channel telegram lokerbumn.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now