Karir dan Info
Beranda BUMN GROUP PT Pertamina Training and Consulting

PT Pertamina Training and Consulting

PT Pertamina Training & Consulting (PTC) adalah anak perusahaan PT. PERTAMINA (PERSERO), yang memfokuskan diri pada pengembangan sumber daya manusia melalui jasa pelatihan, konsultasi, dan manajemen human capital sebagai solusi. Berikut ini adalah Lowongan Kerja PT Pertamina Training and Consulting (PTC).

Salah satu bagian dari anak perusahaan PT Pertamina (Persero) kategori Finance and Services, PT Pertamina Training & Consulting bermula sebagai paper companydi tahun 1999 dengan nama PT Patra Tridaya dan mulai beroperasi di tahun 2002 dengan bisnis pertamanya yaitu Training & Consulting.

Berpengalaman dalam mengelola sumber daya manusia dan menjadi perusahaan yang berfokus mengembangkan human capital, seiring dengan perkembangan kebutuhan pelanggan, kami hadir untuk memberikan layanan dan jasa di bidang Event Organizer, Training & Consulting, Man Power Supply, Security Services dan Assessment Center sesuai dengan standar ISO 9001:2015 sebagai bentuk layanan terbaik bagi seluruh pelanggan sesuai dengan tata nilai 6C (Clean, Confident, Commercial, Competitive, Customer Focus, dan Capabel) yang kami junjung tinggi.

Lowongan Kerja PT Pertamina Training and Consulting (PTC)

Saat ini PT Pertamina Training and Consulting (PTC) memberikan kesempatan lowongan kerja untuk dapat bergabung bersama dengan posisi sebagai berikut:


1. Account Payable Invoice Processing 

Persyaratan :

  • Laki-laki/Perempuan
  • Pendidikan terakhir S1 Jurusan Akuntansi/Manajemen
  • Memiliki pengalaman kerja minimal 4 tahun di bidang yang sama
  • Memiliki pengetahuan terkait Financial Accounting dan Budgeting
  • Mampu mengoperasikan komputer dan menguasai aplikasi Microsoft Office dan Outlook
  • Memiliki inisiatif yang tinggi dan kemampuan belajar yang baik
  • Mampu berkomunikasi dan bekerjasama dalam tim dengan baik
  • Memiliki semangat tinggi untuk mendukung kegiatan dan citra Perusahaan
  • Bersedia mematuhi peraturan dan prosedur Perusahaan
  • Memiliki kesehatan jasmani dan rohani yang baik
  • Memiliki catatan baik dan tidak terlibat dalam kegiatan pelanggaran disiplin dan hukum (dibuktikan dengan lampiran SKCK)
  • Lokasi Penempatan Jakarta
  • Posisi ini sebagai Tenaga Alih Daya PT Pertamina Training and Consulting

Deskripsi Pekerjaan :

  • Melakukan verifikasi atas tagihan/invoice pihak ketiga, memastikan kelengkapan dokumen pendukung, dan membuat journal entries untuk diposting oleh SSC.
  • Follow-up ke Vendors dan Users untuk melengkapi dokumen pendukung jika ada yang kurang atau kurang tepat.
  • Mendukung proses closing untuk Team AP Invoice Processing.
  • Melakukan validasi pencatatan invoice yang dilakukan oleh SSC.
  • Membantu pengumpulan data/informasi pencatatan invoice dan merespon permintaan audit.

2. Account Payable Accountant

Persyaratan :

  • Laki-laki/Perempuan
  • Pendidikan terakhir S1 Jurusan Akuntansi/Manajemen
  • Memiliki pengalaman kerja minimal 4 tahun di bidang yang sama
  • Memiliki pengetahuan terkait Financial Accounting dan Budgeting
  • Mampu mengoperasikan komputer dan menguasai aplikasi Microsoft Office, Outlook, dan My SAP
  • Mampu bekerja secara tim dengan target tertentu
  • Mampu berkomunikasi dan bekerjasama dalam tim dengan baik
  • Memiliki semangat tinggi untuk mendukung kegiatan dan citra Perusahaan
  • Bersedia mematuhi peraturan dan prosedur Perusahaan
  • Memiliki kesehatan jasmani dan rohani yang baik
  • Memiliki catatan baik dan tidak terlibat dalam kegiatan pelanggaran disiplin dan hukum (dibuktikan dengan lampiran SKCK)
  • Lokasi Penempatan Jakarta
  • Posisi ini sebagai Tenaga Alih Daya PT Pertamina Training and Consulting

Deskripsi Pekerjaan :

  • Melakukan analisa pembayaran-pembayaran perusahaan yang sudah/akan terutang untuk dibayarkan.
  • Melakukan monitoring atas eksekusi pembayaran yang sudah dijalankan oleh Bank serta memastikan apabila terdapat retur yang perlu di follow up.
  • Menyampaikan data/bukti pembayaran kepada pihak-pihak yang membutuhkan.
  • Mendukukung proses closing ICT Arus Kas Rekonsiliasi.
  • Melakukan clearing Bank Outgoing Clearing & Bank Incoming Clearing.
  • Melakukan validasi pencatatan yang dilakukan oleh SSC.
  • Membantu pengumpulan data/informasi pencatatan invoice dan merespon permintaan audit.

3. Analyst Security South

Persyaratan :

  • Pria/Wanita.
  • Minimal pendidikan setara S1/D3
  • D3 dengan pengalaman kerja 5, atau S1 dengan pengalaman kerja minimal 3 tahun di bidang Upstream Oil & Gas.
  • Memiliki pemahaman dan pengetahuan di bidang pengamanan
  • Memiliki pengetahuan tentang kontrak dan eksekusinya
  • Lokasi penempatan RUMBAI.
  • Posisi ini sebagai Tenaga Kerja Jasa Penunjang (TKJP) PT Pertamina Training and Consulting

Deskripsi Pekerjaan :

  • Tetapkan rencana Keamanan untuk memungkinkan kegiatan operasi dapat dijalankan di lingkungan yang aman dan terjamin.
  • Melakukan Pengamanan Personal & Aset dengan pendekatan dan review berbasis risiko melalui koordinasi internal dengan sistem keamanan dan kepemimpinan standar.
  • Mendukung Peninjauan jaminan kualitas keamanan kontraktor (SSP) bersama dengan Manajer Area Keamanan untuk mendukung kegiatan proyek yang aman dan terjamin. 

4. Tenaga Ahli Pertanahan dan Pendayagunaan Aset

Persyaratan :

  • Warga Negara Indonesia
  • Pendidikan minimal S1 Hukum/Teknik
  • Memiliki pengalaman kerja 5 tahun di bagian Land Acquisition
  • Memiliki pengalaman menangani klien eksternal (Kementrian ATR/BPN, Pemkot, Pemda, dll)
  • Mampu mengolah data dan informasi hingga penyusunan laporan
  • Mampu mengoperasikan komputer dengan baik dan memahami aplikasi minimal Ms. Office (Word, Excel)
  • Lokasi Penempatan di Jakarta
  • Posisi sebagai Tenaga Alih Daya (TAD) PT Pertamina Training & Consulting

Deskripsi Pekerjaan :

  • Pengelolaan pengadaan tanah dan penyelesaian permasalahan tanah
  • Mendukung proses pendayagunaan dan penghapusan asset
  • Memimpin koordinasi dengan pihak eksternal dan internal perusahaan.
  • Pembuatan laporan terkait pelaksanaan pekerjaan.

5. Tenaga Ahli OPEX & CAPEX

Persyaratan :

  • Warga Negara Indonesia
  • Pendidikan min S1 Teknik Sipil
  • Memiliki pengalaman kerja 2 tahun di bagian Project Management bidang Construction
  • Memiliki pengalaman dalam membuat Perencanaan, Mechanical Electrical, dan Dashboard Monitoring Progress
  • Mampu mengoperasikan aplikasi AUTOCAD dan Ms. Office (Word, Excel, Powerpoint) 
  • Lokasi Penempatan di Jakarta
  • Posisi sebagai Tenaga Alih Daya (TAD) PT Pertamina Training & Consulting

Deskripsi Pekerjaan :

  • Membuat standarisasi perhitungan owner estimate untuk project yang menggunakan opex dan dan capex terkait pemeliharaan Asset Penunjang Usaha (APU), seperti pemeliharaan gedung, pembagunan Gedung, RDP, pengadaan genset, AC sentral dll
  • Membantu dalam monitoring project investasi APU di semua wilayah kerja Asset Operation dari mulai pengajuan, dalam proses hingga project tersebut selesai
  • Memberikan advisory terkait kesesuaian perhitungan nilai proyek dan kesesuaian dokumen pengajuan
  • Membantu koordinasi dengan Fungsi terkait

Tata Cara Melamar:

Jika anda memenuhi kualifikasi yang disediakan dan berminat ingin melamar silahkan daftarkan diri dengan mengirimkan CV lengkap dan berkas pendukung lainnya ke:

DAFTAR

  • Batas akhir pendaftaran 13 Agustus 2024
  • Hati-hati terhadap segala bentuk jenis penipuan, karena lowongan ini gratis tidak ada biaya dalam bentuk apapun

Join channel telegram lokerbumn.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Bagikan:

Iklan

error: Content is protected !!