PT Arwana Citramulia Tbk
PT Arwana Citramulia Tbk (Arwana Ceramics) adalah perusahaan yang berorientasi pada dampak dan ramah lingkungan yang memproduksi ubin keramik dan porselen bersertifikasi hijau, dan telah dianugerahi Penghargaan Industri Hijau berturut-turut dari tahun 2011 hingga saat ini. saat ini PT Arwana Citramulia Tbk membuka lowongan kerja terbaru.
Visi: Menjadi perusahaan terbaik dalam industri ubin keramik, penuh kreativitas dan inovasi, serta mampu memberikan kontribusi yang berarti bagi pembangunan negara dan masyarakat.
Misi:
- Mengutamakan kualitas produk dan layanan kami dengan menerapkan prinsip efisiensi secara konsisten sehingga mampu menghasilkan ubin keramik berkualitas tinggi yang terjangkau oleh pelanggan.
- Menerapkan proses produksi yang dinamis, kreatif dan inovatif
- Menciptakan iklim usaha yang mendorong penyerapan tenaga kerja lokal dan pengembangan usaha menengah terkait.
Lowongan Kerja PT Arwana Citramulia Tbk
Saat ini PT Arwana Citramulia Tbk membuka rekrutmen lowongan kerja untuk dapat bergabung bersama dengan posisi sebagai berikut:
1. Administration Operations
Kualifikasi :
- Pendidikan minimal D3 atau S1 (jurusan Administrasi, Manajemen, atau bidang terkait)
- Memiliki pengalaman kerja di bidang administrasi (diutamakan)
- Mahir mengoperasikan Microsoft Office (Word, Excel dan Powerpoint)
- Memiliki keterampilan komunikasi dan organisasi yang baik
- Teliti, detail-oriented dan mampu bekerja di bawah tekanan
- Memahami dasar-dasar pengelolaan Administrasi
- Penempatan Cikande, Banten
Rincian Tugas & Tanggung Jawab :
- Membuat, mengelola dan mengarsipkan dokumen operasional seperti laporan harian, bulanan, dan tahunan
- Pengolahan data dan memastikan data yang dikelola akurat dan sesuai dengan kebutuhan perusahaan operasional
- Berkoordinasi dengan tim operasional untuk memastikan kebutuhan administratif terpenuhi
- Mengelola pengadaan kebutuhan operasional sesuai kebutuhan departemen
- Membantu pemantauan aktivitas operasional untuk memastikan semuanya berjalan sesuai prosedur
- Memastikan laporan operasional disusun dengna format yang benar dan tepat waktu
- Membantu penyusunan SOP terkait proses administrasi operasional
2. General Affair
Kualifikasi :
- Pendidikan minimal D3/S1 (jurusan Manajemen, Teknik atau bidang terkait)
- Pengalaman minimal 3 tahun di bidang General Affairs, dengan pengalaman sebagai supervisor diutamakan)
- Memiliki kemampuan manajerial dan kepemimpinan yang baik
- Mahir dalam microsoft office dan sistem manajemen logistik atau aset, teliti, terorganisir dan mampu bekerja dibawah tekanan
- Memiliki pemahaman tentang pengelolaan aset, K3 dan hubungan dengan vendor
- Penempatan Cikande, Banten
Rincian Tigas & Tanggung Jawab :
- Pengelolaan Fasilitas dan Aset Perusahaan
- Pengelolaan kebersihan dan lingkungan kerja
- Hubungan dengan Vendor dan pihak Ketiga
- Administrasi dan Dokumentasi
- Mendukung kegiatan perusahaan, seperti secara internal, pelatihan atau pertemuan penting
- Pengelolaan kendaraan operasional
- Menyusun dan mengelola anggaran General Affairs secara efisien
- Menangani keluhan dan memberikan solusi terkait masalah fasilitas perubahan
- Memimpin tim General Affairs dan memastikan seluruh anggota bekerja sesuai target
3. HRD
Kualifikasi :
- Pendidikan minimal D3/S1 (jurusan Psikologi, Manajemen, hukum atau budang terkait)
- Memiliki pengalaman kerja di bidang HRD (diutamakan)
- Menguasai alat tes psikologi (bila diperlukan)
- Memiliki keterampilan komunikasi dan interpersonal yang baik
- Teliti, mampu bekerja di bawah tekanan, dan memiliki kemampuan multitasking
- Menguasai Microsoft Office dan/atau software HRIS
- Penempatan Pasar Kemis, Tangerang & Cikande, Banten
Rincian Tugas & Tanggung Jawab :
- Rekrutmen dan Seleksi Karyawan
- Mengelola Administrasi Kepegawaian
- Menghitung penggajian dan kompensasi
- Mengelola program pelatihan dan pengembangan
- Membantu dalam menyelesaikan permasalahan hubungan kerja
- Pengelolaan kinerja karyawan
Tata Cara Melamar:
Jika tertarik dan memenuhi persyaratan lowongan ini, silahkan kirimkan lamaran anda melalui email berikut :
Email : recruitment.p2@arwanacitra.com
Subjek : Nama_Posisi yang dilamar-Domisili
- Hati-hati terhadap segala bentuk jenis penipuan, karena lowongan ini gratis tidak ada biaya dalam bentuk apapun.
Join channel telegram lokerbumn.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now