PT Pertamina Patra Niaga

PT Pertamina Patra Niaga, Sub Holding Commercial & Trading Pertamina, Pertamina Patra Niaga kini membawahi entitas anak dan cucu perusahaan Pertamina lainnya, yaitu PT Pertamina Lubricants, PT Pertamina Retail, Pertamina International Marketing & Distribution Pte Ltd, PT Patra Trading, PT Patra Badak Arun Solusi, PT Patra Logistik, PT Pertamina Petrochemical Trading, Pertamina Internationa Timor SA, dan PT Patra SK. Lowongan Kerja PT Pertamina Patra Niaga.
PT Patra Niaga diluncurkan pada tahun 2004, sebagai entitas yang fokus pada bisnis hilir minyak dan gas, setelah sebelumnya terdaftar sebagai PT Elnusa Harapan di tahun 1997. Pada tahun 2011, PT Pertamina (Persero) mulai menyelaraskan semua logo anak perusahaannya melalui Direktorat Pemasaran dan Perdagangan Pertamina.
Pada tanggal 13 Juni 2020, PT Pertamina Patra Niaga telah ditunjuk sebagai Sub Holding Commercial & Trading PT Pertamina (Persero) secara virtual, dan resmi legal end-state di tanggal 1 September 2021. Disamping mengelola bisnis dan operasional eksisting Pertamina Patra Niaga berupa perdagangan dan penanganan bahan bakar, serta manajemen armada dan depot, kini Sub Holding Commercial & Trading bertugas menjalankan rantai kegiatan bisnis hilir Pertamina.
Lowongan Kerja PT Pertamina Patra Niaga
Saat ini PT Pertamina Patra Niaga membuka rekrutmen lowongan kerja untuk dapat bergabung bersama dengan posisi sebagai berikut:
1. Senior Analyst Business Risk II
Deskripsi Pekerjaan :
- Memonitor dan melakukan proses identifikasi dan analisis, penanganan dan kontrol, serta komunikasi dan konsultasi risiko untuk kegiatan B2C Revenue Assurance (market share), Government Assignment (PSO), Corporate Finance (P/L, Liquidity, Financing), Hedging FX, Stakeholder Risk & Partnership Risk untuk fungsi Pemasaran Regional, Keuangan, & Corporate Secretary di Pertamina Patra Niaga untuk memitigasi, menangani, dan meminimalisir risiko guna mendukung produktivitas perusahaan dalam segi finansial, operasional, maupun reputasi yang akan menunjang perkembangan bisnis perusahaan.
Persyaratan :
- Sarjana dari berbagai jurusan, diutamakan dari Akuntansi/Manajemen Keuangan.
- S1 atau S2 dengan pengalaman kerja minimal 8 tahun.
- Pengalaman Kerja di bidang Governance, Risk and Control diutamakan di bidang Risk Management.
2. Bimbingan Keahlian Juru Teknik (BKJT) for Supply and Distribution Operation – Papua
Deskripsi Pekerjaan :
- Memonitor dan mengeksekusi distribusi fuel/non fuel termasuk identifikasi moda transportasi dan penyusunan peta distribusi.
- Mengoptimalkan penggunaan moda transportasi serta memastikan kesiapan sarana dan administrasi penyaluran.
- Melakukan tracking distribusi, analisis penyimpangan, serta penyusunan rekomendasi untuk optimalisasi distribusi.
- Menangani fuel/non fuel yang tidak sesuai dan memastikan pengiriman fuel/non fuel pengganti kepada pelanggan.
- Mengelola administrasi material balance, termasuk perhitungan net intake dan net output.
- Menerapkan standar HSSE dalam seluruh aspek pekerjaan untuk memastikan keamanan dan kepatuhan operasional.
Persyaratan :
- Fresh Graduate
- Sekolah Menengah Atas/Kejuruan (SMA/SMK)
- Bersedia ditempatkan di seluruh Wilayah Kerja PT Pertamina Patra Niaga
3. Bimbingan Praktis Ahli (BPA) for Supply and Distribution Operation – Papua
Deskripsi Pekerjaan :
- Memonitor dan mengeksekusi penerimaan dan penyimpanan fuel/ non fuel, termasuk persiapan fasilitas penerimaan dan perhitungan kuantitas produk.
- Memeriksa kualitas dan kuantitas produk di storage serta melakukan pemeliharaan dan pemutakhiran inventory.
- Menganalisis dan menangani diskrepansi dalam penerimaan dan penyimpanan Bahan Bakar Minyak (BBM).
- Mengelola produk tidak sesuai, termasuk blending dan intertank transfer.
- Menyusun laporan material balance serta melakukan monitoring pergerakan arus minyak.
- Menerapkan standar HSSE untuk memastikan keselamatan dan kepatuhan dalam setiap tahap pekerjaan.
Persyaratan :
- Fresh Graduate
- Diploma III (D3)
- IPK minimal 2.50
- Bersedia ditempatkan di seluruh Wilayah Kerja PT Pertamina Patra Niaga
4. Bimbingan Profesi Sarjana for Finance – PT Pertamina Patra Niaga
Deskripsi Pekerjaan :
- Melakukan penyusunan dan penyajian laporan keuangan secara periodik.
- Pencatatan dan pemutakhiran data aset.
- Analisis penambahan aset dan proses kapitalisasi aset baru.
- Perhitungan nilai aset, serta penyusunan laporan physical check asset di Perusahaan sesuai dengan target perusahaan dan selaras dengan strategi dan kebijakan perusahaan.
Persyaratan :
- Fresh Graduate
- Strata 1 (S1)
- IPK Minimal 3.00
- Usia Maksimal 30 tahun di 31 Desember 2025
- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah kerja PT Pertamina Patra Niaga
5. Bimbingan Praktis Ahli (BPA) for Supply and Distribution Operation – PT Pertamina Patra Niaga
Deskripsi Pekerjaan :
- Memonitor dan mengeksekusi penerimaan dan penyimpanan fuel/ non fuel, termasuk persiapan fasilitas penerimaan dan perhitungan kuantitas produk.
- Memeriksa kualitas dan kuantitas produk di storage serta melakukan pemeliharaan dan pemutakhiran inventory.
- Menganalisis dan menangani diskrepansi dalam penerimaan dan penyimpanan Bahan Bakar Minyak (BBM).
- Mengelola produk tidak sesuai, termasuk blending dan intertank transfer.
- Menyusun laporan material balance serta melakukan monitoring pergerakan arus minyak.
- Menerapkan standar HSSE untuk memastikan keselamatan dan kepatuhan dalam setiap tahap pekerjaan.
Persyaratan :
- Fresh Graduate
- Diploma III (D3)
- IPK minimal 3.00
- Usia Maksimal 27 tahun di 31 Desember 2025
- Bersedia ditempatkan di seluruh Wilayah Kerja PT Pertamina Patra Niaga
6. Bimbingan Keahlian Juru Teknik for Supply and Distribution Operation – PT Pertamina Patra Niaga
Deskripsi Pekerjaan :
- Memonitor dan mengeksekusi distribusi fuel/non fuel termasuk identifikasi moda transportasi dan penyusunan peta distribusi.
- Mengoptimalkan penggunaan moda transportasi serta memastikan kesiapan sarana dan administrasi penyaluran.
- Melakukan tracking distribusi, analisis penyimpangan, serta penyusunan rekomendasi untuk optimalisasi distribusi.
- Menangani fuel/non fuel yang tidak sesuai dan memastikan pengiriman fuel/non fuel pengganti kepada pelanggan.
- Mengelola administrasi material balance, termasuk perhitungan net intake dan net output.
- Menerapkan standar HSSE dalam seluruh aspek pekerjaan untuk memastikan keamanan dan kepatuhan operasional.
Persyaratan :
- Fresh Graduate
- Sekolah Menengah Atas/Kejuruan (SMA/SMK)
- Usia maksimal 25 tahun di 31 Desember 2025
- Bersedia ditempatkan di seluruh Wilayah Kerja PT Pertamina Patra Niaga
7. Jr Officer II Medical Services – PT Pertamina Patra Niaga
Deskripsi Pekerjaan :
- Melakukan analisis profil kesehatan dan produktivitas pekerja, promosi kesehatan, pengelolaan medical benefit dan layanan kesehatan, program kesehatan preventif, promotif dan kuratif, medical emergency preparedness dan hygiene industry, pemantauan dan pengelolaan kesehatan kerja (Occupational Health) serta pengelolaan limbah ruang lingkup medical pada area dalam upaya memelihara serta meningkatkan derajat kesehatan pekerja, keluarga pekerja, dan pensiunan perusahaan.
Persyaratan :
- Sarjana dari berbagai jurusan, diutamakan dari kesehatanmasyarakat/farmasi/biologi/kedokteran.
- S1 dengan pengalaman kerja 3 – 6 tahun.
- Pengalaman Kerja di bidang HSSE, diutamakan di bidang Medical
Tata Cara Melamar:
Bagi yang berminat dan sesuai dengan kualifikasi diatas silahkan kirimkan berkas lamaran anda melalui :
1. Senior Analyst Business Risk II |
DAFTAR |
2. Bimbingan Keahlian Juru Teknik (BKJT) for Supply and Distribution Operation – Papua |
DAFTAR |
3. Bimbingan Praktis Ahli (BPA) for Supply and Distribution Operation – Papua |
DAFTAR |
4. Bimbingan Profesi Sarjana for Finance – PT Pertamina Patra Niaga |
DAFTAR |
5. Bimbingan Praktis Ahli (BPA) for Supply and Distribution Operation – PT Pertamina Patra Niaga |
DAFTAR |
6. Bimbingan Keahlian Juru Teknik for Supply and Distribution Operation – PT Pertamina Patra Niaga |
DAFTAR |
7. Jr Officer II Medical Services – PT Pertamina Patra Niaga |
DAFTAR |
- Paling lambat 16 Maret 2025
- Hati-hati terhadap segala bentuk jenis penipuan, karena lowongan ini gratis tidak ada biaya dalam bentuk apapun
Join channel telegram lokerbumn.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now