Karir dan Info
Beranda PERTAMBANGAN PT Cipta Kridatama (ABM Group)

PT Cipta Kridatama (ABM Group)

PT Cipta Kridatama (CK)  adalah perusahaan pertambangan terkenal dengan prestasi luar biasa dalam solusi pertambangan, teknik, dan manajemen proyek. Tahun 2002, mengubah arah bisnis kami menjadi jasa pertambangan yang terintegrasi dari ‘hulu ke hilir’, hal ini dipicu oleh industri pertambangan yang melaju sangat pesat di Indonesia. Lowongan Kerja PT Cipta Kridatama (CK). 

CK menawarkan layanan menyeluruh dalam solusi penambangan dan pengelolaan proyek, mulai dari survei dan eksplorasi, pemodelan dan desain tambang, pengeboran, pemindahan tanah, sampai pengangkutan batubara. Seluruh kegiatan konstruksi yang dilakukan CK didukung dengan kelengkapan peralatan terbaik dari PT Trakindo Utama yang merupakan pemasok dan distributor dalam penyediaan peralatan Caterpillar di Indonesia, yang mana merupakan sister company ABM.

Diiringi berbagai macam terobosan dan inovasi, Cipta Kridatama mampu menyediakan segala kebutuhan terpercaya dalam kegiatan konstruksi pertambangan.

Lowongan Kerja PT Cipta Kridatama (ABM Group)

Saat ini PT Cipta Kridatama membuka rekrutmen lowongan kerja untuk dapat bergabung bersama dengan posisi sebagai berikut:


1. PIT CONTROL ENGINEER (All Site Project)

Deksripsi Pekerjaan :

  • Memastikan bahwa rencana harian dan mingguan terlaksana dengan benar, sehinga pekerjaan penambangan dapat berlangsung sesuai rencana dengan aman efektif dan berhasil. Turut serta dan aktif untuk menjaga zero accident, mengidentifikasih kondisi tidak aman dimana yang menjadi acuan adalah desain, stage Plan dan WO.
  • Melakukan control pekerjaan pembentukan crest-toe Pit maupun Waste Dump, kemiringan jenjang (bench) Pit, area lainya maupun Waste Dump. Kemiringan ramp sesuai desain, pembuatan sump, elevasi dari bench, penempatan alat, tinggi galian alat gali, dewatering & drainage pit bekerjasama dengan dewatering engineer, dan jarak buang ke disposal. Khusus untuk Waste Dump, melakukan check dan control agar penempatan material dalam pembentukan waste dump sesuai dengan wasted dump managent
  • Memastikan tahapan pengerjaan akhir sesuai dengan desain baik Pit, Waste dump maupun project lainya yang bersifta support Pit dam Wasted Dump.
  • Melakukan request terhadap Survey untuk pemasangan Patok Acuan, Grade Box, Marking level, Patok Informasi lainya sesuai dengan kesepakatan di project, agar bisa memiliki tingkat akurasi yang baik.
  • Membuat berita acara dan dokumentasi mengenai proses pemasangan Patok, Berita acara di lengkapi dengan keterangan mengenai Patok Acuan tersebut.
  • Ikut serta dailly meeting dan pro aktif dalam pembuatan WO yang di lakukan oleh shoterm planning, memastikan Informasi WO tersampaikan ke Pengawas Operasional, Memastikan semua pekerjaan berjalan sesuai WO, dalam hal ini kaitanya memberikan informasi dan detail terhadap pelaksana pekerjaan di Pit, Front, Area lain maupun disposal.

Kualifikasi :

  • Pendidikan minimal D3 Teknik Pertambangan/Geologi
  • Pengalaman minimal 2-3 tahun di perusahaan kontraktor pertambangan batubara terkemuka
  • Memiliki sertifikat POP, lebih diutamakan
  • Bersedia ditampatkan di seluruh site project CK

2. OFFICER FINANCE COST CONTROL (PROJECT) (All Project)

Deksripsi Pekerjaan :

  • Melakukan koordinasi dan bekerja sama dengan berbagai pihak untuk terpenuhinya kebutuhan Kas Kecil, yang didalamnya mencakup aktifitas pembentukan, pengelolaan, pelaporan, dan penutupan kas kecil
  • Memastikan setiap pengeluaran Kas Kecil dapat dipertanggung jawabkan baik secara administrasi maupun dokumentasi, sesuai prinsip-prinsip akuntansi yang berlaku dan matrix approval yang ditetapkan dalam Prosedur Kas Kecil
  • Memastikan tidak terjadi penyimpangan atas aktivitas penggunaan Kas Kecil selain yang disetujui oleh perusahaan sebagaimana ditentukan dalam SOP Kas Kecil
  • Mensupport fungsi pelaporan dengan melakukan data mining dan menyampaikannya kepada pihak-pihak yang terkait dan membutuhkan
  • Memastikan pengeluaran biaya terkait dengan kas kecil telah sesuai dengan budgetnya dan dicatatkan pada GL yang benar, sesuai dengan Nature GL Accountnya dan peraturan akuntansi yang berlaku.

Kualifikasi :

  •  Pendidikan minimal D3-S1 Akuntansi / Keuangan
  • Pengalaman 2 tahun di posisi yang sama
  • Memiliki pengetahuan dasar-dasar Akuntansi dan Perpajakan
  • Memahami proses pencatatan transaksi keuangan
  • Menguasai Modul SAP 4HANA
  • Bersedia ditempatkan di seluruh project

3. TRAINER TECHNICIAN (All Project)

Deksripsi Pekerjaan :

  • Mengevaluasi permintaan pelatihan dari user dan menyusun materi pelatihan serta mempersiapkan fasilitas pelatihan
  • Mengajarkan secara personal, menjelaskan dan membimbing secara khusus peserta yang kurang menangkap materi pelatihan yang dijelaskan selama proses belajar dan mengajar
  • Mereview, menganalisa dan mengaplikasikan modul serta tools training yang akan dilakukan kepada peserta pelatihan.
  • Mereview, menganalisa dan mengevaluasi pelaksanaan training, proses pengajaran dalam training dan metode pengajaran yang digunakan.
  • Melaksanakan pendampingan terhadap teknisi dalam masa percobaan dan mengevaluasi proses pengoperasian unit.
  • Berkoordinasi dengan atasan langsung teknisi dalam pelaksanaan mengevaluasi performa mechanic.
  • Membantu HC terkait penerimaan teknisi dengan mempersiapkan materi ujian, melaksanakan ujian (teori dan praktek) di lapangan berdasarkan parameter yang ditetapkan.
  • Mempelajari permintaan tes KIMPER dari pihak safety, dan melaksanakan tes berdasarkan parameter kompetensi yang telah ditetapkan.
  • Membuat laporan bulanan CAR yang berisi nama dan jam kerja teknisi.

Kualifikasi :

  • Pendidikan minimal lulusan SLTA / D3 Teknik Mesin
  • SLTA – Minimal 5 tahun pengalaman kerja menjadi trainer plant
  • D3 Teknik – Minimal 3 tahun pengalaman kerja menjadi trainer plant
  • Memiliki Kemampuan mengajar & membuat modul training- Sertifikasi Train Of Trainer (TOT) & POP (BNSP)
  • Memiliki Pengetahuan terkait mesin alat berat dan pengoperasian alat berat
  • Memiliki kemampuan presentasi yang bagus (mahir membuat presentasi dalam bentuk power point)
  • Bersedia ditempatkan di Seluruh Project CK

4. TRAINER OPERATOR (All Project)

Deksripsi Pekerjaan :

  • Membantu HC terkait penerimaan operator dengan cara mempersiapkan materi ujian, melaksanakan ujian (teori dan praktek) di lapangan berdasarkan parameter yang ditetapkan.
  • Mengevaluasi permintaan pelatihan dari user dan menyusun materi pelatihan serta mempersiapkan fasilitas yang akan dipakai dalam pelaksanaan pelatihan.
  • Mereview, menganalisa, mengaplikasikan dan meng-update modul serta tools training yang akan dilakukan kepada peserta pelatihan.
  • Mengajarkan secara personal, menjelaskan dan membimbing secara khusus peserta yang kurang menangkap materi pelatihan yang dijelaskan selama proses belajar dan mengajar.
  • Mereview, menganalisa dan mengevaluasi pelaksanaan training, proses pengajaran dalam training dan metode pengajaran yang digunakan.
  • Melaksanakan pendampingan terhadap operator dalam masa percobaan dan mengevaluasi proses pengoperasian unit.
  • Melaksanakan training need analysis dalam menentukan pelatihan dan metoda pengembangan yang dibutuhkan.
  • Mempelajari permintaan tes KIMPER dari pihak safety.
  • Membuat laporan progress pelatihan dan laporan bulanan service meter unit (SMU) yang berisi nama operator , jens unit, SMU, dan jam kerja operator.

Kualifikasi :

  • Pendidikan minimal lulusan SLTA / D3 Teknik Mesin
  • SLTA – Minimal 5 tahun pengalaman kerja menjadi trainer operator alat berat
  • D3 Teknik – Minimal 3 tahun pengalaman kerja menjadi trainer operator alat berat
  • Memiliki Kemampuan mengajar & membuat modul training – Sertifikasi Train Of Trainer (TOT) & POP (BNSP)
  • Memiliki kemampuan presentasi yang bagus (mahir membuat presentasi dalam bentuk power point)
  • Bersedia ditempatkan di seluruh project CK

5. ENGINEER TYRE (All Project)

Deksripsi Pekerjaan :

  • Memberikan rekomendasi teknis atas pemilihan tyre yang digunakan di Lokasi Kerja termasuk tipe tyre, pattern tyre, compound tyre .
  • Memberikan rekomendasi teknis terkait tyre management termasuk forecast tyre, rencana pergantian tyre, rekomendasi atas jumlah persediaan tyre dan rim beserta aksesories, metode penyimpanan, dan waktu pengorderan kembali.
  • Membuat analisa teknis dari tyre performance termasuk tyre lifetime, tyre pressure check, tyre scrap analisis kedalam form Failure Analysis Report (FAR).
  • Membuat laporan mingguan dan bulanan terkait penggunaan tyre, kondisi tyre (tyre ratting), persediaan tyre, kondisi jalan tambang, ketercapaian tyre repair, ketercapaian umur masing-masing tyre, dan membuat tindakan perbaikan dari KPI yang tidak tercapai.
  • Melakukan training atau tyre awareness secara berkala kepada pihak terkait.
  • Ikut serta dalam pertemuan harian dan atau mingguan yang diadakan di Lokasi Kerja dan teleconference dengan pihak terkait.

Kualifikasi :

  •  Pendidikan minimal D3 Teknik Pertambangan / Sipil
  • Pengalaman minimal 2 tahun posisi yang sama di perusahaan kontraktor pertambangan batubara terkemuka di Indonesia
  • Memiliki sertifikat minimal POP
  • Memiliki pengalaman dan pengetahuan yang mendalam di area mining operation, drill&blast, road & drainage, mining optimization, cost of mining operation & mining project management
  • Bersedia ditempatkan di seluruh Project CK

6. SECTION HEAD TYRE MANAGEMENT (All Project)

Deksripsi Pekerjaan :

  • Memastikan optimalisasi dari utilisasi, kinerja dan lifetime tyre dengan biaya yang efisien berdasarkan standar yang telah ditetapkan serta memerhatikan prosedur MK3LH
  • Menyusun jadwal perencanaan pergantian tyre dan anggaran operasional tyre untuk periode bulanan maupun tahunan berdasarkan jumlah & model equipment yang digunakan, target life, SMU actual, EWH dan historical tyre.
  • Mengawasi keberlangsungan operasional tyre berjalan sesuai dengan jadwal, anggaran, standar dan prosedur yang telah ditetapkan.
  • Menyampaikan dan mensosialisasikan kepada tim Tyre Management apabila terdapat perubahan terhadap standar dan prosedur yang berlaku.
  • Mengoordinasikan dengan Maintenance Planning & Scheduling terkait perencanaan pergantian tyre dan reforecast anggaran.
  • Membuat laporan kinerja Tyre Performance dan Tyre Cost secara periodic kepada PIC terkait
  • Membuat rencana tindakan perbaikan terhadap tyre performance yang belum tercapai.
  • Membuat strategi inisiatif program dengan total cost saving (improvement) terkait tyre.

Kualifikasi :

  • Pendidikan minimal S1 Teknik Mesin/Alat Berat
  • Pengalaman minimal 3-4 tahun posisi yang sama di perusahaan kontraktor pertambangan batubara terkemuka di Indonesia
  • Memiliki sertifikat minimal POP
  • Bersedia ditempatkan di seluruh Project CK

Tata Cara Melamar:

Jika anda berminat dan memenuhi kualifikasi yang dibutuhkan silahkan kirimkan berkas lamaran anda ke :

E-mail : recruitment@ciptakridatama.co.id

Subjek: Sesuai posisi yang dilamar

  • Hati-hati terhadap segala bentuk jenis penipuan, karena lowongan ini gratis tidak ada biaya dalam bentuk apapun.

Join channel telegram lokerbumn.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Bagikan:

Iklan

error: Content is protected !!