Karir dan Info
Beranda LOKER D3 PT Garuda Daya Pratama Sejahtera

PT Garuda Daya Pratama Sejahtera

PT Garuda Daya Pratama Sejahtera (GDPS) merupakan sebuah perusahaan jasa penyedia dan pengelola tenaga kerja untuk memenuhi kebutuhan tenaga kerja dengan spesialis dibidang Airlines. PT GDPS berdiri dengan kepemilikan saham mayoritas adalah PT Garuda Maintenance Facility Aero Tbk (Anak Perusahaan PT Garuda Indonesia Tbk) dan serta kepemilikan saham minoritas adalah koperasi karyawan GMF. Berikut ini adalah Lowongan Kerja PT Garuda Daya Pratama Sejahtera (GDPS).

Sebagai bagian dari Garuda Indonesia Group, memperkuat keunggulan kami dalam layanan berkualitas yang sesuai dengan standar yang bersertifikat. Kami terdepan dalam industri ini, dengan memanfaatkan Kompetensi, Teknologi, dan Health Safety SECURITY Environment (HSSE), yang akan menghubungkan sumber daya manusia, tempat, dan informasi ke dalam era digital untuk menempatkan bisnis Anda pada puncak produktivitas dan efisiensi jangka panjang.

Siap menjadi mitra strategis Anda, memberikan layanan berbasis kinerja, konsultasi, dan solusi ketenagakerjaan yang disesuaikan dengan kebutuhan dan karakteristik industri perusahaan Anda.

Lowongan Kerja PT Garuda Daya Pratama Sejahtera (GDPS)

Saat ini PT Garuda Daya Pratama Sejahtera membuka rekrutmen lowongan kerja untuk dapat bergabung bersama dengan posisi sebagai berikut:


Administrasi Cargo

Kualifikasi :

  • Pria/Wanita, maksimal usia 30 tahun
  • Pendidikan minimal D3 semua jurusan
  • Tinggi badan pria minimal 160 dan wanita 155 cm
  • Diutamakan memiliki pengalaman kerja di bidang cargo penerbangan
  • Diutamkaan memiliki training basic cargo
  • Mampu mengoperasikan program Ms. Office (Word, Excel dan Powerpoint)
  • Dapat berkomunikasi dengan Bahasa Inggris
  • Jujur, teliti, disiplin dan bertanggung jawab
  • Mampu bekerja secara tim maupun individu
  • Lokasi Kerja Gudang Cargo – Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali

Deskripsi Pekerjaan :

  • Melaksanakan tugas administrasi
  • Membuat notulensi dalam kegiatan rapat
  • Melakukan verifikasi tagihan
  • Membuat laporan terkait operasional cargo
  • Melakukan pengarsipan evidence untuk persiapan audit dan insepksi cargo

Tata Cara Melamar:

Jika anda berminat dan sesuai dengan kualifikasi diatas silahkan kirimkan berkas lamaran anda melalui Email :

E-mail : career@garudapratama.com

Subjek : Admin Cargo DPS_(Nama)

  • Batas waktu pendaftaran 11 Juli 2024
  • Hati-hati terhadap segala bentuk jenis penipuan, karena lowongan ini gratis tidak ada biaya dalam bentuk apapun

Join channel telegram lokerbumn.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Bagikan:

Iklan

error: Content is protected !!