Karir dan Info
Beranda LOKER S1 Rumah Sakit UKRIDA

Rumah Sakit UKRIDA

Rumah Sakit UKRIDA belum lama hadir di tengah-tengah masyarakat, namun ada perjalanan yang terbilang panjang di balik pembangunannya. Hal ini dimulai pada tahun 1967, ketika Fakultas Kedokteran UKRIDA (FK UKRIDA) resmi dibuka. Saat itu sudah disadari adanya kebutuhan akan sebuah rumah sakit pendidikan. Lowongan Kerja Rumah Sakit UKRIDA.

Pada kenyataannya, perwujudan cita-cita tersebut kurang mendapat dukungan yang dibutuhkan dari pihak-pihak terkait. Sementara universitas sendiri berada dalam situasi yang tidak menentu, sampai akhirnya hampir ditutup. Dengan kondisi seperti itu, semakin sulit pula untuk mendirikan rumah sakit seperti yang diharapkan, apalagi jumlah mahasiswa kedokteran saat itu masih sangat sedikit. Beberapa dekade kemudian, tepatnya di tahun 2007, tekad itu muncul kembali dan kian menguat. Ini terjadi seiring dengan adanya tuntutan undang-undang bahwa sebuah fakultas kedokteran harus memiliki rumah sakit.

Dengan modal yang sudah ada, pengurus dan rektorat mulai merencanakan, mengundang arsitek untuk membuat cetak biru rumah sakit, mengundang konsultan untuk membuat perencanaan bisnis, serta mengajukan permohonan izin untuk membangun RS UKRIDA pada tahun 2008, di samping memperbaiki dan menambah fasilitas-fasilitas pembelajaran yang lain seperti gedung perkuliahan untuk fakultas kedokteran dan memperbaharui laboratorium teknik.

Lowongan Kerja Rumah Sakit UKRIDA

Saat ini Rumah Sakit UKRIDA membuka rekrutmen lowongan kerja untuk dapat bergabung bersama dengan posisi sebagai berikut:


Staf Pengembangan Bisnis

Deskripsi Pekerjaan :

  • Mengembangkan produk Rumah Sakit UKRIDA berdasarkan kebutuhan klien perseorangan, kelompok ataupun institusi
  • Membangun hubungan dengan klien ataupun institusi yang menjadi pasar Rumah Sakit UKRIDA
  • Berperan serta aktif dalam perencanaan dan pengembangan produk pelayanan Rumah Sakit UKRIDA
  • Berkoordinasi dengan pimpinan dan unit lain dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya
  • Mampu mengelola jadwal dan proiritas kerja di dalam dan di luar Rumah Sakit UKRIDA
  • Mampu memenuhi target dalam bekerja

Kualifikasi :

  • Pendidikan minimal S1 semua jurusan
  • Minimal 1 – 2 tahun bekerja, lulusan baru dipersilahkan melamar
  • Pernah bekerja di Rumah Sakit menjadi nilai tambah
  • Memiliki kreativitas dalam pengembangan produk
  • Jujur, mau mengembangkan diri dan belajar hal baru, cepat tanggap, mampu bekerja sama dengan orang lain, disiplin

Simak Juga Lowongan Kerja D3 Lainnya


Tata Cara Melamar:

Bagi kalian yang berminat dan memenuhi kualifikasi yang dibutuhkan di Lowongan Kerja Rumah Sakit UKRIDA silahkan daftarkan diri anda secara online :

KLIK DISINI

Hanya kandidat yang sesuai dengan kualifikasi yang akan mengikuti proses selanjutnya
Hati-hati terhadap segala bentuk jenis penipuan karena sejatinya pendaftaran lowongan pekerjaan itu gratis tidak ada biaya dalam bentuk apapun

Join channel telegram lokerbumn.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Bagikan:

Iklan

error: Content is protected !!